DESA MEMBANGUN

KUD Karya Usaha Desa Pematang Kabau Laksanakan RAT Tahun Buku 2017

92
×

KUD Karya Usaha Desa Pematang Kabau Laksanakan RAT Tahun Buku 2017

Sebarkan artikel ini
Page Visited: 660
0 0
Read Time:1 Minute, 21 Second

SAROLANGUN-Suararakyatnews.com,

Rapat Anggota Tahunan KUD Karya Usaha Desa Pematang Kabau Kecamatan Air Hitam Tahun buku 2017 dilaksanakan pada hari kamis (29/03/2018) berjalan dengan sukses. 


Hadir dalam acara tersebut, Camat Air Hitam Imron. S, S.Pt, Pimpinan PT SAL 1 Slamet Riadi, Kepala Desa Pematang Kabau Hendri Sumasto SH, serta Perwakilan Polsek Air Hitam. Acara diawali dengan pemberian santunan kepada anak yatim sebanyak 50 orang dimana masing-masing anak mendapatkan uang dan perlengkapan sekolah tas dan buku, selanjutnya acara Laporan Pertangung jawaban KUD Karya Usaha Tahun buku 2017 yang disampaikan oleh Ketua KUD Sunaryo yang diterima dengan sah oleh para peserta rapat

Camat Air Hitam Imron S, S. Pt dalam sambutannya merasa sangat bersukur bisa menghadiri acara RAT KUD Karya Usaha, dikatakannya kehadirannya dalam rapat tersebut adalah untuk pertama sejak menjabat Camat Air Hitam, kepada peserta rapat yang hadir, Imron berpesan kepada seluruh masyarakat Desa Pematang Kabau untuk tetap kompak dan tidak terpecah bela, terakhir dirinya mengucapkan selamat kepada pengurus KUD Karya Usaha.        
Kepala Desa Pematang Kabau Hendri, SH dalam sambutannya menghimbau dan mengajak masyarakat bijak dalam mengunakan jaringan internet khususnya media sosial dan menghindari meng update status yang ada unsur kebencian dan sara.


Acara kemudian dilanjutkan dengan penyerahan kepengurusan yang lama dibawah kepemimpinan Sunaryo yang berahir pada tahun 2018 kepada Kepengurusan yang baru masa Bhakti 2018-2021 yang diketuai oleh Drs Ahmad Sobri.


Ahmad Sobri saat dibincangi awak media menuturkan visi dan misinya kedepan adalah mengoptimalisasikan peran serta petani yang bertajuk ‘dari petani untuk petani dan mensejahterakan petani’ untuk itu dirinya berharap dukungan para Anggota KUD yang mayoritas adalah petani. (Sobri Hamdani)

Happy
Happy
0 %
Sad
Sad
0 %
Excited
Excited
0 %
Sleepy
Sleepy
0 %
Angry
Angry
0 %
Surprise
Surprise
0 %
Advertisements
Advertisements

Average Rating

5 Star
0%
4 Star
0%
3 Star
0%
2 Star
0%
1 Star
0%

Tinggalkan Balasan

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

/* */