space
space
DESA MEMBANGUN

Usaha Membangun Rumah SAD di Sungai Ulas

47
×

Usaha Membangun Rumah SAD di Sungai Ulas

Sebarkan artikel ini
Page Visited: 600
0 0
Read Time:2 Minute, 3 Second

MURATARA-Suararakyatnews. 

Upaya “memanusiakan manusia” inilah yang dilakukan Zulpakar yang saat ini menjabat sebagai Sekretaris Desa Kartadewa Kecamatan Rawas Ulu Kabupaten Musi Rawas Utara. Diatas tanah miliknya, pria yang berstatus PNS ini dengan dana pribadinya sudah membangun 6 unit Rumah Tinggal yang diperuntukkan bagi Suku Anak Dalam yang dikenal warga setempat dengan sebutan “suku kubu”  yang berdomisili di Sungai Ulas desa Kertadewa.

Saat disambangi Suararakyatnews dikediamannya di Desa Kertadewa belum lama ini, ia menceritakan tujuannya membangun Perumahan Suku Anak Dalam tak lain ingin mensejahterakan SAD Sungai Ulas yang selama ini hidup mereka berpindah-pindah dan tidak memiliki tempat tinggal layak.

“karena keterbatasan dana, secara bertahap saya baru dapat menyelesaikan 6 unit Rumah tinggal yang saat ini sudah ditempati oleh SAD di Sungai Ulas, adapun Rumah yang dibangun adalah semi permanen dengan ukuran 6×10 M³, lantai semen, dinding Papan, dan atap Seng. Plus MCK nya agar mereka membiasakan diri pola hidup sehat,”terang Zul.

Lebih lanjut ia juga menyebutkan selain membuat Rumah yang diberikan kepada SAD secara cuma-cuma, dirinya juga mensosialisasikan kepada keluarga SAD agar bila ada yang sakit mau berobat secara medis.”Saya selalu mengajak dan menyarankan mereka bila ada yang sakit agar mau berobat secara medis, sebab selama ini bila ada yang sakit hanya dilakukan pengobatan tradisional,” Terang Zulpakar.

Sementara itu salah seorang warga Suku Anak Dalam yang sudah dibina oleh Zulpakar adalah Narto saat dibincangi mengucapkan rasa terima kasihnya kepada Zulpakar yang menurutnya sudah sangat membantu dirinya dan kelompok SAD Sungai Ulas yang selama ini luput dari perhatian Pemerintah. “Awak secaro pribadi dan keluargo besak awak, terutamo yang diam di Sungai ulas, (saya secara pribadi dan keluarga besar saya yang berdomisili di Sungai Ulas) banyak mengucapkan terimo kasih dengan bapak Zul yang sudah menghibahkan tanahnyo dan jugo rela membuat umah kami ko dengan duetnyo dewek (membangun rumah dengan uang pribadi) sehinggo kami biso idup layaknyo masyarakat luar (sehingga bisa hidup layak seperti masyarakat umum) awak beharap keluargo awak yang laennyo yang belum dapek umah jugo dibangun jugo (saya berharap juga, keluarga saya yang lain dibangun rumah),” terang Narto dalam ejaan bahasa lokal saat dibincangi Belum lama ini.

Dalam perbincangannya kepada Suararakyatnews Narto berharap adanya campur tangan Pemerintah Kabupaten Muratara untuk mengalokasikan pemukiman mereka terutama SAD Sungai Ulas yang selama ini diakuinya belum pernah mendapat perhatian khusus dari Pemerintah, ia juga memuji langkah kecil yang dilakukan oleh Zulpakar Sekdes Kartadewa, saat ini manfaatnya sangat besar dan langsung dirasakan oleh kelompok Suku Anak Dalam Sungai Ulas. (Arpandi/Gunawan)

Happy
Happy
0 %
Sad
Sad
0 %
Excited
Excited
0 %
Sleepy
Sleepy
0 %
Angry
Angry
0 %
Surprise
Surprise
0 %
Advertisements
Advertisements

Average Rating

5 Star
0%
4 Star
0%
3 Star
0%
2 Star
0%
1 Star
0%

Tinggalkan Balasan

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

/* */