EKONOMI

Sudah Diatas 30 Tahun, Kelapa Sawit Perlu Peremajaan

101
×

Sudah Diatas 30 Tahun, Kelapa Sawit Perlu Peremajaan

Sebarkan artikel ini
Page Visited: 446
0 0
Read Time:53 Second

MERANGIN-Suararakyatnews.com.

Usia kelapa sawit di Kabupaten Merangin rata rata sudah diatas 30 tahun, dimana kebun kelapa sawit tersebut ditanam sekitar tahun 1989 dan sudah pasti terjadi penurunan produktivitasnya yang selanjutnya akan berdampak pula dengan pendapatan masyarakat, dan akan menimbulkan kestabilan ekonomi, keamanan dan sosial ditengah tengah masyarakat.


Hal ini dikatakan Wakil Bupati Merangin H.Mashuri ketika membuka acara sosialisasi peremajaan kebun kelapa sawit rakyat di Auditorium Hotel Royal Bangko pada Jumat (3/5/2019).

“Untuk itu, lanjut Wabup. Peremajaan kebun kelapa sawit rakyat itu sangat perlu dilakukan, sehingga ekonomi kerakyatan Kabupaten Merangin secara keseluruhan bisa lebih terdongkrak lagi.” ujar Wabup.

Peremajaan kebun sawit itu juga diperuntukan bagi perkebunan kelapa sawit yang dibangun dari pendanaan Badan Pengelola Dana Perkebunan Kepala Sawit (BPDP-KS).


“Pemanfaatan dana peremajaan kebun kelapa sawit ini diatur lebih lanjut melalui Keputusan Direktur Jenderal Perkebunan nomor 29/KPTS/KB.120/3/2017 yang mengatur mekanisme dan persyaratannya,” terang Wabup.

Wabup mengaku sangat bersyukur dengan tersedianya dana hibah peremajaan kebun kelapa sawit rakyat ini, karena akan membantu petani dalam melakukan peremajaan kebun kelapa sawitnya. (PERI)


Happy
Happy
0 %
Sad
Sad
0 %
Excited
Excited
0 %
Sleepy
Sleepy
0 %
Angry
Angry
0 %
Surprise
Surprise
0 %
Advertisements
Advertisements

Average Rating

5 Star
0%
4 Star
0%
3 Star
0%
2 Star
0%
1 Star
0%

Tinggalkan Balasan

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

/* */