DESA MEMBANGUN

Kepala Desa Simpang Narso Kembangkan Tanaman Nilam Untuk Jangka Pendek

91
×

Kepala Desa Simpang Narso Kembangkan Tanaman Nilam Untuk Jangka Pendek

Sebarkan artikel ini
Page Visited: 804
0 0
Read Time:1 Minute, 16 Second

​​SAROLANGUN-Suararakyatnews

Desa Simpang Narso, Kecamatan Batang Asai, Kabupaten Sarolangun, Desa yang memiliki Potensi Alam yang memadai untuk meningkatkan Perekonomian. Sangat potensial untuk dikembangkan budidaya perkebunan Nilam, Kopi, Coklat dan Pinang. Usaha yang dilakukan Pemerintah Desa Simpang Narso sejak Satu tahun terakhir ini diharapkan dapat menjadi usaha alternatif bagi Masyarakat Simpang Narso dalam meningkatkan taraf perekonomian.


Selama ini Masyarakat hanya mengandalkan komoditi karet, yang sejak beberapa tahun ini harganya anjlok. Untuk menumbuhkan minat, Masyarakat Desa mengembangkan tanaman Nilam untuk jangka pendek, dan tanaman kopi, coklat dan pinang untuk jangka panjang.

Suburdi Kepala Desa Simpang Narso, saat di Konfirmasi, Selasa (19/09) mengatakan saat ini sedang dikembangkan untuk tanaman Nilam untuk jangka Pendek,  yang luas lahan Per Kk sudah mulai ditanam sekitar 10 sampai 20 hektar. 


“Kami sudah mulai sejak satu tahun Terakhir, kami mulai mendorong Masyarakat di sektor pertanian  dan Alhamdulilah disambut antusias oleh Masyarakat,” ungkap Kepala Desa Simpang Narso Suburdi
Dilanjutkannya, nantinya perkebunan Nilam tersebut akan menjadi percontohan bagi Desa-desa tetangga, khususnya Desa di Kecamatan Batang Asai, saat ini sebagai penggagas saya terus berupaya memperkuat lahan dan akses Nilam  yang merupakan komoditas unggulan jangka pendek.

Dengan program-program yang digulirkan, harapan kita untuk meningkatnya produksi dan dibarengi dengan kualitas yang meningkat bisa tercapai, ungkap Suburdi


Namun demikian, usaha yang sedang dikembangkan masyarakat Desa Simpang Narso masih sangat mengharapkan adanya perhatian khusus dari Pemkab Sarolangun, untuk membantu biaya Pengelolaanya.dan pembinaan serta penyuluhan, sehingga usaha yang sedang dikembangkan Masyarakat di Desa ini, dapat meningkatkan perekonomian Masyarakat. ujarnya (Rahman)

Happy
Happy
0 %
Sad
Sad
0 %
Excited
Excited
0 %
Sleepy
Sleepy
0 %
Angry
Angry
0 %
Surprise
Surprise
0 %
Advertisements
Advertisements

Average Rating

5 Star
0%
4 Star
0%
3 Star
0%
2 Star
0%
1 Star
0%

Tinggalkan Balasan

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

/* */