space
space
EKONOMI

Satgas Pangan Provinsi Jambi Pantau Harga di Pasar Bangko

39
×

Satgas Pangan Provinsi Jambi Pantau Harga di Pasar Bangko

Sebarkan artikel ini
Page Visited: 384
0 0
Read Time:56 Second

MERANGIN-Suararakyatnews.com,

Satgas Pangan Provinsi Jambi laksanakan kegiatan Inspeksi mendadak (Sidak) untuk memantau harga sembilan pokok di Pasar Baru Bangko Kabupaten Merangin, Rabu (22/05/2019).

Dalam Sidak ini, Bupati Merangin H Al Haris turut mendampingi kegiatan Satgas Pangan dari Provinsi Jambi di sejumlah pasar yang berada di Kota Bangko.

Dari hasil sidak tersebut terpantau harga sembako masih dalam kondisi stabil dan tidak ada kenaikan harga yang signifikan.

Seperti bawang putih, yang beberapa waktu lalu mencapai seratusan ribu, kini harganya kembali normal sesuai dengan standar harga nasional, antara Rp 30 ribu sampai Rp 35 ribu/kg.

Untuk harga cabai merah Rp 30 ribu/kg, cabai rawit Rp 10 ribu/kg, daging sapi Rp 130 ribu/kg harga ayam potong Rp 30 ribu/kg.

“Untuk saat ini, Belum kita temukan terjadinya lonjakan harga di pasar. Untuk persediaan sembako di pasaran juga masih sangat cukup dan tersedia,” ujar Bupati.

Namun demikian diakui Bupati, masih ada juga pedagang yang coba memainkan harga.

Selanjutnya Bupati bersama rombongan Satgas Pangan Provinsi Jambi, juga memantau kondisi harga sembako ke Minimerket Melati, di Minimarket tersebut, terpantau harga sembako diketahui masih stabil. (PERI)

Happy
Happy
0 %
Sad
Sad
0 %
Excited
Excited
0 %
Sleepy
Sleepy
0 %
Angry
Angry
0 %
Surprise
Surprise
0 %
Advertisements
Advertisements

Average Rating

5 Star
0%
4 Star
0%
3 Star
0%
2 Star
0%
1 Star
0%

Tinggalkan Balasan

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

/* */