BATANGHARI, Suararakyatnews.com
Wakil Kepala Kepolisian Daerah (Wakapolda) Jambi, Brigjen Pol. Edi Mardianto, memberikan peringatan tegas kepada seluruh anggota Kepolisian Resor (Polres) Batanghari agar menjauhi segala bentuk pelanggaran hukum, khususnya terkait narkoba, judi, dan aktivitas ilegal seperti illegal drilling dan illegal logging. Peringatan tersebut disampaikan saat kunjungan kerja Wakapolda ke Polres Batanghari pada Kamis (21/11/2024).
Brigjen Pol. Edi Mardianto menekankan bahwa tidak ada toleransi bagi anggota polisi yang terlibat dalam aktivitas-aktivitas tersebut. Ia mengingatkan bahwa meskipun belum tertangkap, pelanggaran hukum akan selalu terungkap. “Sepintar-pintarnya anggota, pasti akan ketahuan juga” tegasnya.
Wakapolda secara khusus menyoroti bahaya narkoba dan judi online, yang tidak hanya merugikan diri sendiri tetapi juga keluarga dan institusi kepolisian. Judi online, menurutnya, hanya akan membawa kesengsaraan dan dosa.
Wakapolda juga menghimbau anggota polisi untuk mencari nafkah dengan cara yang halal. Ia mencontohkan berbagai alternatif penghasilan seperti berkebun dan berjualan. “Jangan selalu mengandalkan ‘jalan pintas’ yang ilegal” ujar nya.
Peringatan ini disampaikan dengan nada tegas, mengingatkan anggota untuk menghindari perilaku yang dapat merugikan diri sendiri, keluarga, dan citra institusi kepolisian.
Wakapolda berharap agar seluruh anggota Polres Batanghari dapat menjalankan tugas dengan integritas dan menjunjung tinggi hukum. (Dedi)