WAHANA

PT BIS Akan Memberikan Tali Asih Pada Warga Desa Pematang Limau Yang Terdampak Pembebasan Lahan

129
×

PT BIS Akan Memberikan Tali Asih Pada Warga Desa Pematang Limau Yang Terdampak Pembebasan Lahan

Sebarkan artikel ini
Page Visited: 224
1 0
Read Time:1 Minute, 26 Second

SERUYAN-Suararakyatnews.com,

Langkah Pemerintahan Desa (PEMDES)Pematang limau bersama dengan PT Borneo Ikhsan Sejahtera(BIS)melakukan kerja sama untuk pembayaran tali asih terkait pembebasan lahan tentu patut diapresiasi bersama sama, Kamis 24 Agustus 2023.


Pertemuan antara pihak pemerintah desa dan PT BIS berlangsung diruang Aula Kantor Desa Pematang limau Kecamatan Seruyan Hilir Kabupaten Seruyan Kalimantan Tengah (Kalteng).

Kegiatan sosilisasi tersebut dihadiri Kabag Pemerintahan Kabupaten Seruyan, Sarinah, perwakilan PT BIS, Kepala Desa Pematang limau, Syahroni beserta sejumlah perangkat desa. Terlihat juga hadir langsung beberapa tim teknis dan tim pelaksana Desa Pematang limau juga sebagian warga yang terdampak pembebasan lahan.


Saat digelar pertemuan terlihat memimpin rapat Sekretaris Desa (Sekdes) Pematang limau, Bondan Andrianto bagian notulen, Kasi Pemdes, Reni Rusmiati serta dari perwakilan PT BIS, Dodi Wihono.

Saat berlangsung rapat bersama terjadi diskusi pembahasan yang cukup alot, mengingat dalam diskusi terjadi protes dari sejumlah warga. Namun begitu pada akhirnya terjadi juga kesepakatan yang dibuatkan notulennya yang mana dalam notulennya akan ditandatangani oleh pihak perusahaan dan masyarakat serta unsur terkait lainya.


Kabag Pemerintahan Kabupaten Seruyan, Marsinah membacakan langsung isi notulennya didepan yang hadir, yang mana nantinya PT BIS akan memberikan tali asih kepada warga yang terdampak dengan persyaratan harus memiliki SPPT/SPPPT.

“Masyarakat meminta kepada PT BIS untuk menyediakan Mobil Ambulance dan pemadam kebakaran serta membangunkan mesjid.Kemudian untuk penerimaan tenaga kerja pihak perusahaan agar mengutamakan warga setempat sesuai dengan kompetensinya” bebernya


Selanjutnya diucapkannya kembali pihak PT BIS bersedia memberikan tali asih kepada yang terdampak dengan besaran Rp 750 ribu perhektarnya. Kemudian untuk program CSR dari PT BIS akan di bahas dalam pertemuan berikutnya.

“Pemberian tali asih akan dibahas pada pertemuan Selasa 5 September 2023 mendatang sekaligus dibuatkan perjanjian antara PT Borneo Ikhsan Sejahtera dengan masyarakat Desa Pematang limau” tegasnya(Bup)

Happy
Happy
0 %
Sad
Sad
0 %
Excited
Excited
0 %
Sleepy
Sleepy
0 %
Angry
Angry
0 %
Surprise
Surprise
0 %
Advertisements
Advertisements

Average Rating

5 Star
0%
4 Star
0%
3 Star
0%
2 Star
0%
1 Star
0%

Tinggalkan Balasan

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

/* */