PENDIDIKAN

Sebanyak 72 Atlit Pelajar Merangin Ikuti Popda di Jambi

270
×

Sebanyak 72 Atlit Pelajar Merangin Ikuti Popda di Jambi

Sebarkan artikel ini
Page Visited: 618
0 0
Read Time:1 Minute, 9 Second

MERANGIN-Suararakyatnews.com,

Dalam pelaksanaan Pekan Olahraga Pelajar Daerah Provinsi Jambi tahun 2018, Sebanyak 72 orang atlit dari sejumlah sekolah di Kabupaten Merangin, pada Senin (30/4) dilepas Sekda Merangin H.Sibawaihi untuk berlaga di Stadion Tri Lomba Juang di Jambi


Para atlit Popda yang keberangkatannya dilepas oleh Sekda di halaman kantor Bupati  Merangin ini akan mengikuti sebanyak 6 (Enam) cabang Olahraga,  yaitu Bolakaki, Basket, Pencaksilat, Badminton, Takraw, dan Vollybal, para pelajar ini nantinya akan bertanding melawan kontingen dari beberapa Kabupaten dan Kota se Provinsi Jambi.

“Jadi mereka ini akan berada di Kota Jambi selama lima hari. Pada 01 Mei mereka sudah mulai bertanding, sampai acara penutupan POPDA pada 05 Mei mendatang. Kita doa-kan semua atlit pelajar kita ini berhasil dan sukses,” ujar Sekda.
“Jaga kekompakan dalam Tim, karena semua satu kesatuan dalam menjaga nama baik Kabupaten Merangin, ditingkat Provinsi Jambi.” Pinta Sekda.


Semua atlit harus berdisiplin tinggi, mampu menjaga sportivitas dalam pertandingan dan yang paling penting menjaga nama baik Kabupaten Merangin di tingkat Provinsi Jambi.


Sekda berharap para atlit pelajar Merangin tersebut, mampu mengukir prestasi yang setinggi-tingginya pada ajang bergengsi di POPDA Jambi tersebut, sehingga  bisa berlanjut ke tingkat nasional.” Tegas Sekda.
Selain itu Sekda minta kepada para official untuk bertanggungjawab dalam mengurus para atlit pelajar Merangin selama berada di Kota Jambi, jangan sampai para atlit terlantar atau sakit.” Tutup Sekda.   (SRN.PERI)

Happy
Happy
0 %
Sad
Sad
0 %
Excited
Excited
0 %
Sleepy
Sleepy
0 %
Angry
Angry
0 %
Surprise
Surprise
0 %
Advertisements
Advertisements

Average Rating

5 Star
0%
4 Star
0%
3 Star
0%
2 Star
0%
1 Star
0%

Tinggalkan Balasan

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

/* */