MERANGIN-Suararakyatnews
Setelah beberapa bulan menjadi PLT Kakan Kemenag Kabupaten Merangin Drs Marwan Hasan Akhirnya resmi dilantik oleh Kepala Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Jambi M.Thaher menjadi Kakan Kemenag Kabupaten Merangin Jumat ( 12/5 ) sekitar pukul 14.00 di Aula Kanwil Kemenag Provinsi Jambi.
Selain Kakan Kemenag Merangin, Kakanwil Kemeterian Agama M.Thaher juga melantik beberapa Kakan Kemenag dilingkungan Kanwil kemenag Provinsi Jambi, diantaranya Kakan Kemenag Batang Hari, Kakan Kemenag Kota Sungai Penuh, dan Kakan Kemenag Kerinci.
Ketika dihubungi Melalui via telepon Selular oleh awak Media Suara Rakyat News.
“Benar sekitar pukul 14.00 tadi Sayo dan Kakan Kemenag Batang Hari, Kakan Kemenag Kota Sungai Penuh, dan Kakan Kemenag Kerinci. Sudah dilantik langsung oleh Kakanwil Kemenag Provinsi Jambi .M.Thaher, “Ujarnya.
Setelah Pelantikan ini saya akan langsung pulang ke Bangko karena besok pagi saya harus menghadiri acara perpisahan MTS Negeri Bangko, “lanjutnya. (SRn.PERI)