space
space
WAHANA

Pawai Seribu Obor Sambut Pergantian Tahun Baru Islam 1441 H di Pamenang

38
×

Pawai Seribu Obor Sambut Pergantian Tahun Baru Islam 1441 H di Pamenang

Sebarkan artikel ini
Page Visited: 586
0 0
Read Time:1 Minute, 24 Second

MERANGIN-Suararakyatnews.com,

Dalam rangka menyambut tahun baru Islam 1 Muharram 1441 H yang jatuh pada hari Minggu (1/9/2019), ribuan warga dan Pelajar gelar kegiatan pawai seribu obor.

Kegiatan pawai seribu obor yang secara resmi dilepas oleh Camat Pamenang Habazoh ini dihadiri oleh Kepala Kantor Urusan Agama (KUA) Kecamatan Pamenang Anggota DPRD Provinsi Jambi Izhar Majid, Anggota DPRD Merangin Taufik SE, Ketua Lembaga Adat Kelurahan Pamenang, Lurah Kelurahan Pamenag, Tokoh Agama, Tokoh masyarakat, Kepala Sekolah dan Kepala Madrasah, Pimpinan Pondok Pesantren dan warga masyarakat.

Dalam sambutannya Habazoh mengatakan, “Dengan semangat tahun baru Islam 1 Muharam 1441 H, mari kita tingkatkan amal dan Ibadah kita kepada Allah Swt dan terus menjalin silahturahmi dan tetap menjaga tali persaudaraan antar sesama.” ujarnya.

Selanjutnya Ketua Panitia yang juga sekaligus sebagai Ketua Karang Taruna Kelurahan Pamenang Muahammad Salek kepada awak media Suararakyatnews.com mengatakan, Pawai yang dimulai di lapangan Pasar Pamenang ini bertujuan untuk terus menjalin silahturahmi dan menjaga tali persaudaraan. “Kegiatan ini bukanlah kali pertama yang digelar, karena sudah berlangsung 4 tahun yang lalu dan menjadi rutin setiap menyambut tahun baru Islam bagi masyarakat Kelurahan Pamenang,” terangnya.

Pantauan awak media, tampak warga yang terdiri ibu-ibu, remaja dan anak-anak sangat antusias dalam memperingati pergantian tahun baru Islam ini. “Sekarang ini, baru namanya tahun baru,” ujar Iwa salah satu peserta pawai, pelajar dari Madrasah Ibtidaiyah Negeri (MIN) 2 Merangin sambil membawa obor bersama ribuan warga lainnya dengan menyanyikan lagu-lagu bernafaskan Islam.

Rombongan pawai obor mengular mengelilingi Pasar Pamenang lalu menuju kejalan perkampungan di seputaran Kelurahan Pamenang. “Semarak tahun baru Islam saat ini memang lebih terasa, karena remaja dan ibu ibu membaur,” ujar Buya Kholik Pimpinan Pondok pesantren Darussalam Pamenang. (PERI)

Happy
Happy
0 %
Sad
Sad
0 %
Excited
Excited
0 %
Sleepy
Sleepy
0 %
Angry
Angry
0 %
Surprise
Surprise
0 %
Advertisements
Advertisements

Average Rating

5 Star
0%
4 Star
0%
3 Star
0%
2 Star
0%
1 Star
0%

Tinggalkan Balasan

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

/* */